Tweeps,
siapa di sini yang koleksi buku di rumahnya berjumlah puluhan atau bahkan
ratusan?. Kalian suka ngerasa pusing nggak sih ngatur buku buku kalian supaya
tetap rapi dan nggak berceceran di mana-mana? Well, kalau kamu ngerasa
buku-buku kamu di rumah berantakannya makin ganggu aktivitas kamu di rumah,
kamu nggak sendirian kok. Masalah kayak gini pasti dialamin sama banyak
booklovers di luar sana. Nah, malam ini admin mau share tips mengatur koleksi
buku kamu.
1. Klasifikasikan
buku berdasarkan jenisnya. Kamu nggak perlu ngatur buku sampai level
perpustakaan sih, cukup pisahkan sesuai jenis aja. Misalnya, ada bagian komik,
bagian novel remaja, novel romantis, novel fantasi, buku agama, dan seterusnya,
dan sebagainya.
2. Catat dan
beri nomor semua judul buku berikut nama penulisnya. Nah, ini yang penting nih,
inventarisasi. Berapa sering buku kamu raib secara misterius? Inget inget
jumlah mantan aja sering salah, apalagi inget jumlah buku segitu banyak?
Sederhananya, tulis aja judul buku & nama penulis, lalu beri nomor sesuai
kategori. Misalnya komik kodenya
"A", novel remaja kodenya "B". Jadi koleksi komik kamu nomornya A1, A2, A3,
A4, dst. Novel remaja kamu nomornya B1,
B2, B3, B4, dst. Simpel banget
kan?. Kalau mau lebih rapi lagi, kamu
bisa tempelkan label nomor itu di punggung buku supaya makin gampang
dikelompokkan.
3. Susun
koleksi buku sesuai urutan di dalam rak.
Semakin kamu patuh sama urutan buku, semakin kamu gampang nemuinnya pas
dibutuhkan. Dengan begini, kalau ada buku yang nggak pada tempatnya kamu
bisa langsung tau.
4. Catat
semua koleksi buku yang akan dipinjam dalam dokumen khusus. Nah ini alasan paling umum dalam misteri
raibnya buku buku kamu. Memang betul,
suatu kesia-siaan besar kalau buku cuma jadi pajangan tanpa ada yang baca. Jadi
kalau ada teman-teman yang mau pinjam ya
justru bagus. Tapi, kamu juga harus
menanamkan rasa tanggung jawab sama siapa pun yang minjem buku kamu. Karena
buku itu investasi jangka panjang.
Minimal dengan mencatat, kamu tau persis buku apa yang lagi dipinjam,
siapa yang meminjam, udah dikembalikan atau belum.
Nah, itu
tadi tips sederhana mengatur koleksi buku kamu di rumah. Atau mungkin sobat Noura punya tips tambahan
yang mau di share di sini?
No comments:
Post a Comment