Sobat Noura
yang cantik cantik, siapa di sini yang tiap datang bulan selalu mengalami #krammenstruasi? Ugh, ngga enak banget deh pasti.
Dalam beberapa kasus, bahkan diikuti dengan mual, muntah, berkeringat, dan pusing.
Kalau udah gak kuat, malah bisa sampai pingsan. Kram menstruasi terjadi sebelum atau selama periode
menstruasi. Dan tentunya hal ini mempengaruhi mood dan ganggu aktivitas, Bener
nggak?
Banyak ahli
percaya, #krammenstruasi adalah akibat kontraksi uterus yang
hebat, dan mempersempit pembuluh darah yang menyuplai uterus. Tapi biasanya #krammenstruasi akan menghilang seiring bertambahnya
usia atau setelah melahirkan. Kalau mau sembuh, cepet nikah gih! Kalau #krammenstruasi-nya udah ngga tertahankan, apa yang
sebaiknya dilakukan? Hmm sobat Noura bisa menerapkan pengobatan sederhana kok.
Pertama,
gunakan pereda nyeri. Misalnya aspirin, ibuprofen, naproksen, atau parasetamol,
bisa digunakan utk meredakan nyeri, tapi ingat, anak perempuan di bawah usia 18
tahun masih belum boleh mengonsumsi aspirin ya.
Kedua,
manfaatkan suhu panas. Kamu bisa berendam di bak mandi air hangat atau
menggunakan bantalan pemanas di perut bawah.
Ketiga,
olahraga. Iya, olahraga! :D Percaya deh, dengan memperbanyak jalan kaki setiap
hari, bisa membantu mengurangi.
Nah, itu tadi 3 langkah mudah untuk mengurangi
#krammenstruasi. Tapi kalau nyeri yang kamu rasakan di
luar normal, sebaiknya hubungi dokter.
No comments:
Post a Comment